Cara Mencari ATM BRI Terdekat dari Lokasi Saya Sekarang – ATM atau Anjungan Tunai Mandiri merupakan mesin yang berfungsi untuk memudahkan para nasabah bank dalam melakukan berbagai macam transaksi. Penggunaan mesin ATM mengharuskan nasabah memasukan kartu ATM.
Kartu ATM sendiri akan bisa di dapat saat proses pembukaan rekening. Salah satu bank terbesar di Indonesia yakni BRI (Bank Rakyat Indonesia) bahkan sudah memiliki jaringan mesin ATM terbesar. Hal ini bisa dilihat dengan banyaknya jumlah fasilitas ATM yang telah tersebar di hampir semua pelosok tanah air.
Melalui fasilitas ATM BRI, setiap nasabah akan bisa melakukan hampir semua keperluan transaksi mulai dari CEK SALDO, transfer, CEK MUTASI, setor tunai, beli token listrik, bayar tagihan bulanan atau bahkan tarik tunai. Tidak heran jika lokasi ATM BRI akan mudah ditemukan.
Dan jika kita bicara soal lokasi ATM, tentunya banyak dari kalian yang mungkin bertanya bagaimana cara mencari ATM BRI terdekat dari lokasi saya sekarang bukan?. Yah, bagi sebagian besar orang hal ini bukan masalah harus segera ditemukan solusinya.
Namun tidak bagi kalian yang mungkin sedang berada di kota atau wilayah lain dan benar-benar tidak tahu lokasi ATM BRI terdekat. Untuk itulah, pada kesempatan ini, buatatm.com akan menjelaskan secara singkat bagaimana cara mencari ATM BRI terdekat dari lokasi saya sekarang.
Hal yang Harus Diperhatikan!
Walau bisa dibilang cara mencari ATM BRI terdekat dari lokasi saya sekarang ini cukup mudah. Akan tetapi dalam prosedur pencarian lokasi khususnya ketika dilakukan secara online ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.
- Harus terkoneksi ke jaringan internet dengan koneksi cukup lancar.
- Mengharuskan untuk memberi izin akses lokasi pada pengaturan HP atau aplikasi dipakai.
Cara Mencari ATM BRI Terdekat dari Lokasi Saya Sekarang 24 Jam
Dengan kemajuan teknologi yang semakin pesat dan juga semakin canggih. Untuk dapat mencari ATM BRI terdekat dari lokasi kalian berada bisa dibilang cukup mudah. Apalagi, bank BRI juga sudah mengintegrasikan setiap posisi titik lokasi mesin ATM dengan Google Maps.
Sehingga pencarian ATM BRI pun semakin dapat dilakukan secara online dengan menggunakan Google Maps. Selain menggunakan Google Maps, ada beberapa cara lain bisa kalian pakai untuk mencari mesin ATM BRI terdekat dari lokasi saya sekarang. Dan berikut beberapa metode tersebut.
1. Cari ATM BRI Terdekat Lewat BRImo
Cara pertama dapat kalian pakai untuk mencari lokasi ATM BRI terdekat yakni dengan memanfaatkan fasilitas aplikasi BRImo. Jadi jika kalian punya fasilitas BRImo, kalian dapat dengan mudah menemukan lokasi ATM BRI terdekat. Adapun cara yang bisa dilakukan yaitu:
- Update aplikasi BRImo ke versi terbaru kemudian buka dan login menggunakan USER ID BRImo masing-masing.
- Setelah berhasil masuk, silahkan klik / tap menu Profil di bagian pojok kanan bawah.
- Sesampainya pada halaman profil, kalian scroll ke bawah untuk menemukan menu lokasi ATM BRI.
- Silahkan tap menu Lokasi ATM BRI tersebut dan tunggu sampai proses pencarian berhasil.
- Tampilan lokasi ATM BRI terdekat dari saya sekarang pun terlihat.
- Untuk menuju ke salah satu lokasi ATM dengan bantuan petunjuk arah, silahkan klik ikon panah di samping lokasi ATM BRI tersebut.
2. Cari Mesin ATM BRI Lewat Browser HP
Apabila pada saat bersamaan kalian memang belum memiliki fasilitas mobile banking BRI atau BRImo seperti di atas kami sebutkan. Maka solusi lain cara mencari ATM BRI terdekat dari lokasi saya sekarang paling kami rekomendasikan berikutnya yakni dengan menggunakan browser di HP. Langkah harus dilakukan yaitu:
- Buka browser pada HP / Smartphone digunakan (untuk hasil terbaik gunakan google chrome).
- Di halaman pencarian browser, silahkan ketik ATM BRI terdekat kemudian tap cari atau enter.
- Tunggu sampai hasil pencarian Google menampilkan lokasi mesin ATM BRI terdekat dan tunggu hasil pencarian muncul seperti berikut ini.
- Untuk melihat lebih banyak titik lokasi ATM BRI terdekat tap saja menu More Locations.
- Dan untuk menuju ke lokasi mesin ATM BRI terdekat dari hasil pencarian, silahkan tap pada menu directions di samping lokasi tertampil.
3. Cari Lokasi ATM BRI di Google Maps
Cara lain bisa digunakan untuk mencari mesin ATM BRI terdekat dari lokasi saya sekarang yaitu dengan memanfaatkan aplikasi Google Maps yang terinstal pada smartphone android ataupun iPhone. Menurut kami, cara ini adalah cara paling mudah dilakukan.
- Pertama pastikan aplikasi Google Maps sudah terinstal (hanya bagi pengguna HP iPhone) karena android sudah pasti ada.
- Ketika aplikasi telah berhasil terbuka silahkan tap pada bagian search / pencarian di atas.
- Tuliskan saja ATM BRI kemudian enter / search.
- Maka hasil pencarian lokasi ATM BRI terdekat pun akan terlihat.
- Pilih lokasi ATM terdekat dengan klik ikon tanda panah seperti di bawah ini untuk membuka rute atau petunjuk jalan menuju ke mesin ATM BRI tersebut.
4. Tanya Orang Sekitar
Solusi dan cara lain paling praktis untuk bisa dengan cepat menemukan ATM BRI terdekat dari lokasi saya sekarang yakni dengan menanyakan langsung kepada orang di sekitar kalian yang tentunya merupakan penduduk setempat.
Namun perlu diingat saat menggunakan metode atau cara ini, pastikan kalian memakai dan menggunakan nada sopan dan bahasa mudah di pahami. Sehingga orang yang kalian tanya tidak segan-segan memberi tahu lokasi ATM BRI terdekat.
FAQ
Kalian bisa menggunakan aplikasi Google Chrome (Browser), Google Maps, dan juga aplikasi BRImo.
Demikian kiranya informasi yang dapat buatatm.com jelaskan dan contohkan untuk panduan cara mencari ATM BRI terdekat dari lokasi saya sekarang 24 jam. Kami harap dengan adanya informasi di atas, kalian dapat dengan mudah menemukan lokasi ATM BRI terdekat.