Cara Top Up DANA Lewat Jenius – Melakukan transaksi keuangan saat ini memang bisa dikatakan lebih mudah menggunakan aplikasi dompet digital. Dapat kita ketahui juga bahwa hampir sebagian besar masyarakat Indonesia memiliki aplikasi dompet digital ini, salah satunya adalah DANA. Selain DANA, ada juga beberapa aplikasi dompet digital yang cukup familier bagi kita semua, sebut saja LinkAja, Gopay, ShopeePay, OVO dan masih banyak lagi yang lainnya.
Namun perlu diketahui juga bahwasanya ketika menggunakan aplikasi DANA, kalian tentu harus memastikan lebih bahwa saldo di aplikasi tersebut tersedia dan mencukupi. Jika tidak, maka kalian harus segera melakukan isi ulang saldo atau top up. Khusus untuk DANA, ada banyak metode top up yang bisa dipilih oleh para penggunanya, baik melalui minimarket, M Banking, Internet Banking maupun aplikasi Bank Digital seperti Jenius, SeaBank, Bank Neo dan lainnya.
Nah pada pembahasan kali ini, buatatm.com akan membagikan informasi terkait cara top up DANA lewat Jenius. Jenius sendiri merupakan bank digital yang dihadirkan oleh Bank BTPN yang mana sudah banyak digunakan oleh para nasabahnya. Mengenai cara top up saldo DANA lewat Jenius ini sebenarnya bisa dilakukan dengan sangat mudah, hanya saja masih ada beberapa pengguna yang mungkin masih belum mengetahui seperti apa caranya.
Untuk itu bagi kalian yang mungkin masih bingung, kalian tidak perlu khawatir karena kami akan memberikan tutorial lengkap seperti apa caranya. Untuk memudahkannya, kami juga akan menyertakan gambar di setiap langkah-langkahnya. Baiklah, tanpa berlama-lama lagi langsung saja kita simak informasi terlengkap yang telah kami siapkan di bawah ini mengenai cara top up DANA lewat Jenius BTPN.
Syarat Top Up DANA Lewat Jenius
Pada poin pertama, disini kami akan memberikan informasi mengenai syarat top up DANA lewat Jenius BTPN. Sebenarnya untuk melakukan isi saldo DANA lewat Jenius tidak dibutuhkan syarat yang sulit, dimana kalian hanya perlu memastikan bahwa saldo Jenius tersedia, koneksi internet lancar dan juga nomor tujuan sudah benar. Selain ketiga poin tersebut, kami rasa tidak ada syarat lain yang diperlukan. Jika semua sudah lengkap, maka kalian bisa langsung melakukan top up.
Cara Top Up DANA Lewat Jenius
Setelah mengetahui informasi diatas terkait syarat diperlukan untuk melakukan isi saldo DANA lewat Jenius. Berikutnya kita akan memberikan informasi terkait cara atau langkah-langkah isi saldo DANA lewat aplikasi Jenius BTPN. Di bawah ini kami juga menyertakan gambar di setiap langkah-langkahnya untuk memudahkan kalian yang belum mengetahui caranya. Lebih jelasnya langsung saja kalian simak tutorialnya berikut ini.
1. Buka Aplikasi Jenius
Pertama kalian bisa masuk lebih dulu ke aplikasi Jenius yang sudah terinstal di HP kalian. Nah pada halaman utama, silahkan pilih menu Transfer & Bayar.
2. Pilih Kirim E-Wallet
Setelah memilih menu Transfer & Bayar, nantinya akan muncul pilihan menu, dan disini langsung saja pilih menu Top Up E-Wallet.
3. Pilih Tambah E-Wallet
Di halaman Top Up E-Wallet pilih menu pada bagian bawah yaitu Tambah E-Wallet.
4. Masukkan Data Top Up
Berikutnya masukkan data top up, pilih DANA dan juga masukkan nomor HP tujuan yang terdaftar di aplikasi DANA.
5. Masukkan Jumlah Top Up
Langkah selanjutnya kalian akan diminta untuk memasukkan jumlah saldo yang ingin di top up ke DANA. Ingat, untuk minimal isi saldo DANA lewat Jenius adalah Rp 100.000. Jika kurang dari nominal tersebut maka top up tidak bisa dilakukan.
6. Konfirmasi Top Up
Jika sudah, kalian akan di bawa ke halaman Konfirmasi, di bagian ini silahkan cek kembali apakah semua data sudah benar. Jika sudah tap Top Up dan masukkan Password untuk menyelesaikan transaksi.
Biaya Admin
Kemudian terkait biaya admin, ini mungkin menjadi keunggulan yang dimiliki oleh Jenius, dimana pengguna nantinya tidak akan dikenai biaya admin jika melakukan isi saldo DANA lewat Jenius. Beda halnya ketika kalian melakukan top up DANA lewat Alfamart yang akan dikenai biaya admin. Inilah mengapa kami sangat merekomendasikan Jenius sebagai opsi utama ketika kalian ingin mengisi saldo DANA.
Kesimpulan
Menarik kesimpulan dari pembahasan diatas terkait cara top up DANA lewat Jenius. Disini bisa kami simpulkan bahwa isi saldo DANA memang bisa dilakukan melalui banyak metode, salah satunya adalah melalui bank digital milik Bank BTPN satu ini, yakni Jenius. Keuntungan yang bisa didapatkan adalah pengguna tidak akan dibebani dengan biaya admin alias gratis. Namun untuk pengisian saldo seperti ShopeePay atau dompet digital lainnya akan dikenai biaya walaupun biaya tersebut sangatlah ringan.
Nah itulah beberapa informasi lengkap yang bisa kalian simak diatas mengenai cara top up DANA lewat Jenius. Baiklah, mungkin hanya ini saja yang dapat buatatm.com sampaikan, semoga bisa bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.