Masa Aktif Rekening BRI – Jangkauan luas yang dimiliki Bank Rakyat Indonesia (BRI) merupakan bukti kuat BRI adalah bank terbesar di Indonesia. Jumlah nasabah yang lebih dari jutaan pun merupakan bentuk keberhasilan bank milik BUMN ini dalam memberikan fasilitas layanannya.
Berdiri sejak 16 Desember 1895 dan masih punya eksistensi tinggi di tengah gempuran bank-bank baru. BRI tentunya punya banyak strategi untuk membuat setiap nasabah tetap betah menggunakannya untuk berbagai macam kebutuhan transaksi.
Menyediakan fasilitas simpanan dan juga pinjaman tergolong lengkap membuat nama BRI tentu sudah begitu lekat dengan masyarakat. Bahkan jika melihat dari layanan produk simpanan saja, kita bisa tahu bahwa BRI memiliki cukup banyak jenis rekening yang bisa dipilih.
Semua jenis rekening BRI otomatis punya kelebihan dan kekurangan sesuai syarat & ketentuan BRI. Bahkan selain hal tersebut, BRI juga memiliki beberapa peraturan terkait penggunaan rekening. Termasuk di antaranya masalah masa aktif rekening BRI atau penonaktifkan rekening nasabah.
Untuk masalah tersebut, sesuai informasi resmi pihak BRI. Disebutkan bahwa rekening BRI akan otomatis mati jika sama sekali tidak dipakai dalam periode jangka waktu tertentu. Periode tersebut akan berbeda untuk setiap jenisnya.
Apa Itu Masa Aktif Rekening BRI?
Secara garis besar masa aktif rekening BRI adalah jangka waktu atau rentang waktu yang diberikan BRI untuk sebuah rekening bisa di gunakan dan akan tercatat aktif dalam sistem perbankan. Untuk lebih mudah memahaminya.
Setidaknya masa aktif rekening Bank Rakyat Indonesia sama seperti masa aktif pada layanan provider telekomunikasi. Perbedaannya jika kebanyakan masa aktif provider telekomunikasi hanya punya hitungan hari atau minggu. Tidak dengan masa aktif rekening yang akan dihitung bulanan hingga tahunan.
Itupun tergantung sesuai dengan jenis rekening yang kalian daftarkan saat melakukan PEMBUKAAN REKENING BRI. Untuk itu, jika kalian merupakan nasabah bank BRI, setidaknya mengetahui masa aktif rekening BRI menjadi salah satu hal yang patut untuk diketahui.
Masa Aktif Rekening BRI
Setelah menyimak pembahasan singkat di atas, lalu berapa lama masa aktif rekening BRI untuk produk BRI Simpedes, Britama, Junio serta BRI Valas?. Dan apakah rekening BRI yang tidak digunakan lama bisa mati? Untuk mengetahui semua jawabannya, mari simak penjelasan berikut ini.
1. BRI Junio
Merupakan jenis rekening BRI yang diperuntukkan kepada segmen anak dengan fasilitas serta fitur menarik. BRI Junio setidaknya harus memiliki saldo minimum sebesar Rp 50.000 agar tetap aktif meskipun sama sekali tidak digunakan untuk transaksi.
Jika saldo dimiliki berada kurang dari batas minimum serta sama sekali tidak ada transaksi dalam kurun waktu 540 hari. Maka hari ke-541, rekening BRI Junio menjadi dormant atau pasif. Kemudian di hari ke-542 rekening akan secara otomatis ditutup atau mati.
2. BRI Simpedes
Berbeda dari BRI Junio, tabungan BRI jenis Simpedes memiliki masa aktif yang tergolong singkat. Bahkan jika kita bandingkan dengan rekening BRI BritAma pun masa aktif yang dimiliki jenis rekening BRI Simpedes masih kalah.
Dimana jika MINIMAL SALDO berada di bawah Rp 50 ribu dan selama 365 hari kalian tidak melakukan transaksi sama sekali. Maka status rekening akan menjadi dormant. Dan tepat di hari 366, rekening akan ditutup secara otomatis dari sistem bank BRI.
3. BRI Simpedes TKI
Sesuai namanya, BRI Simpedes TKI merupakan jenis rekening BRI yang dikhususkan untuk para TKI. Rekening ini memiliki keistimewaan tersendiri buat para pemilikinya.
Karena BRi hanya membutuhkan Rp 10 ribu rupiah untuk batas minimal saldo yang mengendap. Namun jika saldo tersebut berada kurang dari minimal dan tidak ada mutasi selama 365 hari maka rekening dormant dan akan dinonaktifkan di hari berikutnya.
4. BRI BritAma
BRI punya banyak jenis rekening yang bisa dipilih masyarakat sesuai kebutuhan. Salah satu yang paling banyak digunakan adalah BRI BritAma. Buat para pemilik rekening ini dan bertanya apakah ada masa aktifnya.
Perlu diperhatikan, BRI memberikan masa aktif selama 540 hari. Namun akan membuat status rekening menjadi dormant (rekening pasif) di hari ke 541 jika tidak ada mutasi dan saldo minimal ada di bawah Rp 50.000. Dan di hari 542 rekening akan di tutup.
5. BRI BritAma Muda
Dikhususkan buat para nasabah kalangan millennial dengan usia muda, BritAma Muda adalah salah satu program perbankan dari layanan simpanan BRi yang cukup menarik perhatian. Dimana dengan memilih rekening ini.
Para kaum muda-mudi hanya perlu memiliki minimal saldo Rp 50 ribu untuk membuat masa aktif rekening tetap jalan. Namun jika berada di bawah itu dan tak ada mutasi rekening selama 540 hari, BRI akan membuatnya menjadi rekening pasif pada hari 541 dan mati pada hari 542.
6. BRI BritAma Bisnis
Menggunakan rekening BRI BritAma Bisnis tentu akan semakin memudahkan kalian dalam menjalankan bisnis. Berbagai macam transaksi seperti TRANSFER BRI KE BNI atau ke bank lain dapat dilakukan dengan mudah dan fleksibel karena fasilitasnya tergolong lengkap.
Menariknya, meski merupakan rekening bisnis. BRI hanya membutuhkan Rp 50 ribu untuk saldo minimalnya. Bahkan mas aktif yang ditawarkan pun sama seperti BritAma lainnya yakni 540 hari. Namun BRI akan membuat rekening menjadi pasif saat saldo minimal kurang dan tidak ada transaksi sama sekali.
7. BRI BritAma Valas
Sedikit berbeda dari jenis rekening BRI yang lainnya. Pada layanan BritAma BRI memberikan jenis Valas yang akan membuat setiap nasabah bisa bertransaksi dengan nilai tukar uang yang kompetitif.
Melalui produk ini nasabah bisa menukar dengan jenis mata uang asing seperti AED, SGD, USD, AUD, SAR, JPY, GBP, CNY, HKD dan EUR. Masa aktif rekening BritAma Valas sendiri hanya diberikan BRI selama 90 hari.
FAQ
BRI memberikan batas masa aktif mulai dari 360 – 540 hari sesuai dengan jenis rekening.
Bisa, namun hanya sebatas mati suri (dormant) dan dapat di aktifkan kembali dengan mendatangi kantor bank BRI terdekat.
Setiap rekening BRI punya masa aktif tersendiri, namun semuanya akan hangus di hari +1 dari masa aktif yang diberikan.
Sekian kiranya informasi terkait masa aktif rekening BRI yang dapat buatatm.com sampaikan. Setidaknya dengan mengetahui masa aktif yang dimiliki setiap jenis rekening Bank Rakyat Indonesia, kalian bisa membuat aktif rekening tersebut sesuai dengan kebutuhan.