Layanan pelunasan Paylater BCA sebelum waktunya ditawarkan oleh BCA, agar nasabah dapat lepas dari perjanjian pinjaman. Selain itu pengguna beranggapan bahwa melunasi tagihan lebih awal akan mendapatkan beberapa keuntungan.
Diberikannya kelonggaran pelunasan Paylater BCA sebelum waktunya, setidaknya membuat nasabah yang sedang mempunyai budget lebih bisa melunasi tagihan dengan cepat. Artinya, pengguna dapat terhindar dari denda maupun risiko telat bayar.
Sayangnya pengguna belum mengetahui apakah pelunasan Paylater BCA sebelum waktunya bisa dilakukan. Di samping itu, terdapat beberapa persyaratan yang harus dilengkapi terlebih dahulu.
Umumnya pelunasan Paylater BCA dilunasi sesuai tenor yang dipilih saat mengajukan permintaan pinjaman. Jika kalian ingin melunasi tagihan sebelum waktunya, maka silakan simak pembahasan di bawah ini.
Pelunasan Paylater BCA Sebelum Waktunya Apakah Bisa?
Sebenarnya layanan pelunasan Paylater BCA sebelum waktunya bisa dilakukan, mungkin keterbatasan informasi saja yang menyebabkan nasabah tidak mengetahuinya. Artinya, melunasi seluruh tagihan Paylater BCA dapat dipercepat.
Sama halnya bayar angsuran FIF, pelunasan Paylater BCA juga terdapat beberapa syarat yang harus dilengkapi. Hal tersebut bertujuan, agar proses permohonan melunasi tagihan sebelum waktunya diterima.
Ketika permintaan pelunasan Paylater BCA berhasil diterima, secara otomatis nasabah akan mendapatkan beberapa keuntungan. Untuk itu, kalian ketika memiliki budget lebih disarankan untuk melunasi tagihan secepatnya.
Syarat Pelunasan Paylater BCA Sebelum Waktunya
Mungkin saat ini bingung apa saja syarat saat mengajukan permintaan untuk melunasi Paylater BCA sebelum waktunya. Dengan mengetahui persyaratannya, dapat dipastikan permintaan nasabah terkait pelunasan tagihan cepat akan berhasil.
Lantas apa saja syarat yang harus dilengkapi oleh nasabah, agar prosedur pelunasan Paylater BCA sebelum waktunya. Beberapa persyaratan di antaranya:
- Surat keterangan pengajuan mempercepat pelunasan Paylater BCA.
- Melengkapi semua dokumen meliputi nomor kontrak, rekening, KTP dan bukti pembayaran sebelumnya.
- Terbukti nasabah tidak melakukan tunggakan sama sekali.
- Melakukan pengajuan pelunasan di kantor cabang BCA terdekat.
- Pastikan akun tidak melanggar ketentuan supaya proses pembayaran lancar.
Mungkin itu saja syarat yang harus dilengkapi ketika nasabah mengajukan permohonan melunasi Paylater BCA sebelum waktunya. Apabila masih kurang jelas, kami sarankan untuk menghubungi layanan customer service di:
Halo BCA: 1500888
Email: halobca@bca.co.id
WA: +628111500998
Biaya Pelunasan Dipercepat
Adapun biaya tambahan ketika kalian ingin melunasi Paylater BCA sebelum waktunya. Sesuai dengan ketentuan BCA, biaya pelunasan dipercepat sebesar Rp100.000.
Beberapa biaya lain seperti copy faktur dan meterai, di mana akan dijumlah secara otomatis ketika membayar tagihan. Biaya copy faktur senilai Rp30.000 per copy, sedangkan meterai dihitung Rp10.000 untuk angsuran di atas Rp5.000.000.
Cara Melunasi Paylater BCA Sebelum Waktunya
Setelah kalian melengkapi persiapan semua persyaratan yang diperlukan, maka dapat mengikuti prosedur yang ada. Tanpa berlama-lama, ikuti beberapa langkah pelunasan tagihan Paylater BCA sebelum waktunya berikut:
- Langkah pertama yang harus kalian lakukan setelah mempersiapkan semua dokumen, lalu kunjungi kantor cabang BCA terdekat. Ungkapan tujuan kepada petugas bahwa ingin mengajukan permohonan pelunasan tagihan lebih awal.
- Kemudian customer service akan membantu proses permohonan dengan menghitung biaya yang harus dibayar. Total tagihan meliputi sisa angsuran, denda keterlambatan(jika ada), administrasi dan pelunasan dipercepat.
- Setelah proses pengajuan pelunasan Paylater BCA dianggap sesuai, maka kalian harus menandatangani surat pelunasan sebagai bukti persetujuan.
Dengan adanya surat ini nantinya kalian akan sah lepas dari perjanjian Paylater BCA. Selain itu, pastikan kembali status di aplikasi sudah lunas apabila belum silakan lapor ke customer service.
Keuntungan Melunasi Paylater BCA Sebelum Waktunya
Berhasil melakukan pelunasan Paylater BCA sebelum waktunya, tentu akan memberikan banyak keuntungan. Hanya saja mungkin pengguna belum mengetahuinya. Beberapa keuntungan setelah melunasi tagihan Paylater BCA antara lain:
Memudahkan Pinjaman
Keuntungan pertama ketika kalian berhasil melunasi Paylater BCA sebelum waktunya, yaitu memudahkan mengajukan pinjaman berikutnya. Misalnya jatuh tempo nasabah hanya 6 bulan saja, namun di bulan ke-3 berhasil melunasi seluruh utang. Secara otomatis kalian akan dipercaya oleh BCA sebagai debitur yang baik.
Mengurangi Beban Utang
Keuntungan lainnya setelah berhasil mengajukan pelunasan cepat tagihan Paylater BCA yakni, mengurangi beban utang. Di mana sebelum jatuh tempo, jumlah cicilan akan lunas untuk beberapa bulan maupun seluruhnya. Selain itu, kondisi ekonomi nasabah akan membaik ketika berhasil melunasi tagihan cepat Paylater BCA.
Memperbaiki Skor Kredit
Dalam beberapa kasus, pelunasan tagihan Paylater BCA sebelum jatuh tempo akan meningkatkan skor kredit BI Checking. Hal ini berdampak baik kepada pengguna ketika ingin mengajukan kembali pinjaman. Selain itu, nasabah akan tercatat memiliki kemampuan untuk membayar utan dengan cepat sebelum waktunya.
Terhindar dari Biaya Tambahan
Terhindar dari biaya tambahan menjadi salah satu keuntungan, ketika kalian berhasil melunasi tagihan Paylater BCA dengan cepat. Sebaliknya, pengguna bandel akan dikenai sanksi berupa denda di mana tercatat membayar cicilan melebihi jatuh tempo.
Menghemat Suku Bunga
Tercatat Paylater BCA memiliki suku bunga sebesar 2% flat per bulan. Jika kalian telah melunasi tagihan sebelum waktunya, maka dapat dipastikan lebih menghemat biaya. Secara otomatis besar bunga akan lebih rendah jika dibandingkan dengan membayar cicilan per bulan.
Kesimpulan
Itulah pembahasan seputar pelunasan Paylater BCA sebelum waktunya meliputi syarat, biaya, cara dan keuntungannya. Dapat disimpulkan BCA memberikan kemudahan bagi nasabah yang mampu melunasi seluruh pinjamannya.
Ketentuan berlaku ketika pengguna ingin mempercepat pelunasan tagihan Paylater BCA seperti identitas diri, rekening hingga biaya. Demikian informasi yang dapat buatatm.com berikan, semoga dapat menambah wawasan terkait pelunasan Paylater BCA sebelum waktunya.