Saldo Minimal CIMB Niaga – Salah satu pihak perbankan yang layak untuk kalian pertimbangkan jika ingin menggunakan produk tabungan yaitu Bank CIMB Niaga. Selain terjamin kemanannya, Bank CIMB Niaga juga menyediakan cukup banyak fitur yang memudahkan nasabah dalam bertransaksi.
Saat ini Bank tersebut memiliki beragam jenis produk tabungan atau simpanan yang dapat nasabah pilih sesuai dengan kebutuhan dan keinginan. Syarat untuk PEMBUKAAN REKENING CIMB NIAGA juga tergolong mudah dan ringan untuk kalian lakukan.
Namun, sebelum membuat rekening baru di Bank CIMB Niaga, terdapat beberapa ketentuan yang harus kalian ketahui. Yang mana ketentuan-ketentuan tersebut yaitu meliputi limit transaksi transfer, biaya administrasi bulanan hingga saldo minimum tabungan.
Nah, pada kesempatan kali ini kami akan menjelaskan secara lengkap mengenai besaran saldo minimal yang harus mengendap di tabungan CIMB Niaga. Untuk lebih jelasnya dapat kalian simak pembahasan saldo minimal CIMB Niaga semua jenis tabungan dan ATM di bawah ini.
Saldo Minimal CIMB Niaga Semua Jenis Tabungan & ATM
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, sebelum membuka rekening CIMB Niaga sebaiknya kalian mengetahui berapa besar saldo minimal yang harus mengendap di tabungan. Bagi kalian yang penasaran, perhatikan baik-baik ulasan berikut ini.
Saldo Minimal CIMB Niaga Terbaru
Terdapat beberapa jenis rekening tabungan atau simpanan CIMB Niaga yang dapat nasabah buka, baik untuk perorangan ataupun non perorangan. Di bawah ini adalah saldo minimal CIMB Niaga untuk beberapa jenis tabungannya.
1. Tabungan Indie Account
Tabungan Indie Account memang dikhusukan bagi anak muda yang ingin menabung. Simpanan yang satu ini sudah dilengkapi dengan fasilitas kartu debit yang berguna sebagai kartu ATM, untuk berbelanja hingga pembayaran tagihan.
Keterangan | Tarif |
---|---|
Setoran Awal Minimal | Rp 100.000 |
Saldo Minimum Mengendap | Rp 50.000 |
2. Tabungan CIMB Junior
Tabungan CIMB Junior dapat dibuka bagi anak dengan usia mulai dari 0 hingga 12 tahun dengan setoran awal sebesar Rp 100.000. Nasabah juga berhal mendapatkan poin yang dapat ditukarkan dengan mainan gratis, tiket nonton gratis hingga voucher belanja.
Keterangan | Tarif |
---|---|
Setoran Awal | Rp 100.000 |
Saldo Minimum Mengendap | Rp 50.000 |
3. Tabungan SimPel
CIMB Niaga Tabungan Simpanan Pelajar atau SimPel ini dibuat oleh pemerintah bersamaan dengan beberapa pihak bank lainnya. Penerbitan tabungan jenis ini yaitu untuk mendidik atau mengedukasi siswa agar menabung sejak dini secara teratur dan disiplin.
Keterangan | Tarif |
---|---|
Setoran Awal Minimal | Rp 5.000 |
Saldo Minimum Mengendap | Rp 5.000 |
4. Tabungan ON Account
Tabungan ON Account sudah dilengkapi dengan kartu debit yang dapat nasabah gunakan untuk tarik tunai diseluruh dunia tanpa dikenakan biaya. Berikut adalah beberapa ketentuan setoran awal serta saldo minimal CIMB Niaga yang harus calon nasabah ketahui.
Keterangan | Tarif |
---|---|
Setoran Awal | Rp 100.000 |
Saldo Minimum Mengendap | Rp 50.000 |
5. Tabungan CIMB Niaga Xtra
CIMB Niaga Xtra merupakan salah satu jenis tabungan atau simpanan yang sudah dilengkapi dengan asuransi jiwa dan asuransi kesehatan secara gratis. Nasabah juga tidak akan dikenakan biaya administrasi bulanan apabila saldo rata-rata bulanan sebesar Rp 25.000.000.
Keterangan | Tarif |
---|---|
Setoran Awal | Rp 500.000 |
Saldo Minimum Mengendap | Rp 50.000 |
6. Tabungan Usaha
Nasabah yang membuka rekening Tabungan Usaha akan dibebaskan biaya untuk transfer via kantor cabang, CIMB Clicks, serta OCTO Mobile. Tabungan jenis ini juga dapat digunakan untuk nasabah perorangan ataupun non perorangan.
Keterangan | Tarif Individu | Tarif Non Individu/Perusahaan |
---|---|---|
Setoran Awal | Rp 500.000 | Rp 1.000.000 |
Saldo Minimum Mengendap | Rp 50.000 | Rp 1.000.000 |
7. Tabungan Xtra Manfaat
Tabungan Xtra Manfaat CIMB Niaga juga membebaskan atau menggratiskan nasabahnya untuk biaya administrasi bulanannya. Tabungan ini juga sudah disertai dengan fasilitas e-banking yang memudahkan nasabah dalam melakukan transaksi perbankan.
Keterangan | Tarif |
---|---|
Setoran Awal | Rp 500.000 |
Saldo Minimum Mengendap | Rp 50.000 |
8. Tabungan Xtra Payroll
Salah satu tabungan yang memberikan banyak keuntungan dan tentunya memudahkan payroll karyawan. Nasabah yang menggunakan tabungan jenis ini juga berhak mendapatkan Poin Xtra yang dapat ditukarkan dengan hadiah menarik. Saldo minimal CIMB Niaga Tabungan Xtra Payroll yang harus mengendap juga tergolong rendah, yaitu sebesar Rp 10.000.
Keterangan | Tarif |
---|---|
Setoran Awal | Pembayaran Gaji Pertama |
Saldo Minimum Mengendap | Rp 10.000 |
9. Tabungan Xtra Valas
Nasabah pengguna Tabungan Xtra Valas dapat bertransaksi dengan mudah melalui OCTO Clicks, OCTO Mobile ataupun melalui cabang Bank CIMB Niaga. Selain itu, nasabah juga dibebaskan untuk biaya administrasi pengelolaan rekening per bulannya.
Keterangan | Tarif |
---|---|
Minimum Setoran Awal | – USD 50 – SGD 10 – AUD 10 – EUR 10 – CAD 10 – GBP 10 – CHF 10 – NZD 10 – CNY 100 |
Saldo Minimum Mengendap | Khusus USD 50 |
10. TabunganKu
TabunganKu CIMB Niaga ini dapat dibuka oleh seluruh lapisan masyarakat di Indonesia dengan persyaratan yang mudah dan ringan. Nasabah akan dibebaskan biaya administrasi bulanan buku rekening serta kartu ATM atau kartu debitnya.
Keterangan | Tarif |
---|---|
Setoran Awal | Rp 20.000 |
Setoran Tunai Berikutnya Minimum | Rp 10.000 |
Saldo Minimum Mengendap | Rp 20.000 |
Denda Saldo di Bawah Minimum
Setelah mengetahui besaran saldo minimal CIMB Niaga, kalian juga harus mengerti apabila saldo tabungan di bawah minimal akan dikenakan denda atau sanksi. Beikut adalah beberapa jenis tabungan CIMB Niaga yang membebankan denda jika saldo di bawah minimal.
Jenis Tabungan | Denda |
---|---|
Tabungan Indie Account | Rp 5.000 |
Tabungan CIMB Junior | Rp 5.000 |
Tabungan ON Account | Rp 17.500 |
Tabungan CIMB Niaga Xtra | Rp 17.500 |
Tabungan Usaha | Rp 17.500 |
Tabungan Xtra Manfaat | Rp 17.500 |
Tabungan Xtra Valas | Khusus USD 2.5 |
FAQ
Kalian bisa mengganti tabungan yang lama dengan yang baru di kantor cabang CIMB Niaga sesuai dengan ketentuan dan syarat yang berlaku.
Saldo minimal yang harus mengendap di TabunganKu CIMB Niaga yaitu sebesar Rp 20.000.
Saat ini calon nasabah dapat melakukan pembukaan rekening CIMB Niaga secara online, yaitu melalui website resmi Bank CIMB Niaga atau melalui aplikasi Go Mobile.
Demikan penjelasan yang dapat Buatatm sampaikan mengenai besaran saldo minimal CIMB Niaga untuk semua jenis tabungan dan kartu ATM. Semoga informasi di atas dapat kalian jadikan bahan pertimbangan sebelum membuka rekening tabungan baru di Bank CIMB Niaga.
Saran kami, pilihlah tabungan yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan kalian. Hal itu bertujuan agar nantinya kalian dapat mengelola dana yang berada di tabungan dengan benar.